Peran IPTEK dalam Kegiatan Ekonomi
Perhatikan gambar diatas ! Manusia saat ini sangat membutuhkan barangbarang seperti yang terdapat pada gambat tersebut. Barang-barang tersebut merupakan hasil perkembangan ilmu pengetahuan dan tekhnologi saat ini. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi itu muncul sebagai akibat berkembangnya kegiatan manusia untuk memenuhi kebutuhan. Semakin bertambahnya kebutuhan manusia menuntut ketersediaan alat pemenuhan kebutuhan yang semakin cepat dan bervariasi.
1. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi ( IPTEK )
Ilmu pengetahuan dan teknologi dapat diartikan adalah suatu ilmu yang berorientasi pada pemenuhan kebutuhan manusia.Perkembangan IPTEK saat ini membawa manfaat yang luar biasa bagi kemajuan peradaban umat manusia. Pesatnya perkembangan IPTEK dapat dilihat dengan semakin bermunculan teknologi canggih yang dapat membantu aktivitas manusia.Perkembangan IPTEK dapat memfasilitasi kegiatan usaha semakin lancar sehingga dapat menimbulkan kesejahteraan bagi masyarakat.
Dampak positip perkembangan IPTEK :
- Dapat terpenuhi kebutuhan manusia artinya bisa mengurangi permasalahan ekonomi yang dihadapi.
- Dapat membuat segala sesuatu lebih cepat dan mudah, misalnya, dahulu masyarakat berkomunikasi menggunakan surat. Sekarang kita berkomunikasi menggunakan HP.
- Dapat mempermudah untuk memperluas informasi, contoh : saat ini kita bisa mendapatkan berbagai informasi dari internet sehingga mempercepat waktu dan lebih efisien
- Menambah wawasan pengetahuan. Komputer dahulu termasuk barang canggih dan hanya orang-orang tertentu yang bisa menggunakan. Seiring perkembangan IPTEK, komputer, HP, Internet sudah menjadi benda yang menjamur dimana hampir semua orang dapat menggunakannya.
Dampak negatif perkembangan IPTEK
- Mempengaruhi pola pikir masyarakat yang negatif jika informasi yang diperoleh melalui internet berisi tentang segala hal bersifat negatif.
- Dapat menyebabkan polusi, semakin banyak masyarakat menggunakan hasil perkembangan IPTEK, misalnya kendaraan bermotor maka pencemaran juga semakin bertambah.
- Dapat membuat orang semakin malas, sebagai contoh siswa setiap saat hanya memegang HP dan melupakan kewajiban sebagai siswa untuk belajar.
- Dapat menimbulkan kerusakan, misalnya kerusakan lingkungan alam sebagai akibat semakin banyak limbah industri yang dibuang oleh perusahaan industri, bahkan mungkin bisa jadi suatu saat lahan tersebut dijadikan tempat untuk berdirinya mall.
Ilmu pengetahuan dan tehnologi sudah menjadi bagian dari kehidupan manusia.IPTEK sebagai sarana manusia mencapai kesejahteraan. Dengan IPTEK manusia mampu membantu pemenuhan kebutuhan manusia.Sebagai contoh saat kalian membutuhkan makanan dengan bantuan HP kalian bisa pesan makanan yang diantar langsung ke rumah tempat tinggal kita.
IPTEK adalah hasil dari kebudayaan manusia yang memberikan kemudahan dalam melakukan aktivitasnya. IPTEK dapat kita rasakan saat ini memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi kehidupan manusia.Perkembangan IPTEK memiliki dampak positif dalam kegiatan ekonomi. Kegiatan ekonomi yang meliputi kegiatan produksi, distribusi dan konsumsi.
Peran perkembangan IPTEK bagi kegiatan ekonomi antara lain sebagai berikut :
a. Produksi.
IPTEK dapat menunjang kegiatan produksi terutama kebutuhan akan mesin-mesin produksi, bahan baku untuk produksi, dan bahan penolong untuk produksi.
b. Distribusi
IPTEK dapat memberikan kemudahan distribusi barang, dapat memperlancar distribusi barang, dan mempercepat barang sampai ke tangan konsumen.
c. Konsumsi
IPTEK dapat memberikan kemudahan konsumen dalam pemenuhan kebutuhan.Konsumen dengan cepat dan mudah memperoleh barang yang dibutuhkan.
Komentar
Posting Komentar